Project
Inspeksi Dan Audit
1) QA/QC Inspection Service - Pembangunan Revinery for Palm Oil - Lampung
- Aktivitas Pekerjaan:
- Melaksanakan inspeksi di lapangan untuk memastikan bahwa pekerjaan konstruksi oleh Kontraktor dilakukan sesuai dengan persyaratan teknis kontraktual dan kode serta standar yang berlaku (SNI, standar pemilik, standar referensi internasional, dll.)
- Identifikasi cacat, klasifikasi dalam hal kriteria penerimaan atau penolakan dan kuantifikasi cacat yang mungkin muncul selama kegiatan inspeksi. Usulan tindakan perbaikan dan tindak lanjut hingga dipenuhi sepenuhnya.
- Memastikan pelaksanaan ITP dan program QA/QC oleh Kontraktor, menyaksikan kegiatan inspeksi oleh Kontraktor, memastikan laporannya dibuat dengan baik sesuai dengan aktivitas inspeksi yang sudah dilaksanakan.
- Mengusulkan dan menindaklanjuti tindakan perbaikan dan pencegahan yang diperlukan yang dihasilkan dari kegiatan inspeksi.
2) Inspeksi Pra Pengiriman (Pre-shipment inspection) Alat Berat - Batam
- Aktivitas Pekerjaan:
- Pengecekan Jumlah Alat Berat sesuai dengan Packing List
- Verifikasi spesifikasi Alat Berat (merek, merek, tahun model, mesin / nomor VIN, dll.)
- Pengecekan Kondisi (bersih, kotor, berkarat, dll.)
- Pengecekan Kualitas Alat Berat (baru, bekas, lama karena tidak terpakai, rekondisi, dll.)
- Cek apakah ada tanda-tanda kerusakan
- Pengecekan Komponen dan aksesori yang disertakan
- Pengambilan Foto inspeksi (termasuk No. Seri Alat Berat, No. Mesin, spesifikasi, tanda-tanda kerusakan jika ada, dll. dengan foto yang jelas)
3) Inspeksi Painting Fabrikasi Steel Structure - Tangerang
- Aktivitas Pekerjaan:
- a. Pengecekan Visual
- Memastikan Pengecatan yang telah selesai bebas dari cacat seperti: runs, sags, pinholes, fish eyes, bubbles, orange peel, grit/dust, inclusions atau anomali yang merusak lainnya, dan memiliki tampilan visual yang baik.
- Pengecatan Top coat harus sepenuhnya menyembunyikan warna lapisan di bawahnya.
-
b. Pengukuran Ketebalan Painting dalam kondisi Basah (Wet Film Thickness/ WFT)
Pemeriksaan WFT secara spot harus dilakukan selama proses pengecatan untuk memastikan bahwa ketebalan lapisan terjaga, sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan. Pengukuran WFT mengacu ke standar ISO 2808. - c. Pengukuran Ketebalan Painting dalam kondisi Kering (Dry Film Thickness/DFT)
- Pengukuran DFT untuk memastikan ketebalan cat dalam kisaran ketebalan yang ditentukan. Kalibrasi Alat ukur DFT, spesifikasi DFT, jumlah pengukuran, dan kriteria penerimaan DFT mengacu ke standar SSPC-PA.
7) Inspeksi Racking (Racking Inspection) di Warehouse Bahan Baku - Cibitung
- Aktivitas Pekerjaan:
- Review Dokumen
- Inspeksi Visual (periksa apakah ada karat, korosi, kerusakan material, crack pada pengelasan atau material, overload pada beam dan upright (tiang kolom), dll.)
- Pemeriksaan kelengkapan Aksesori Rak (periksa kelengkapan Pin Pengaman (safety Pin), Pelindung Kolom (Column Guard), Pelindung Rangka (Frame Guard), dll.)
- Pemeriksaan Dimensi dan Verticality.
- Pemeriksaan area lantai sekitar rak, dan akses untuk proses pengambilan barang pada rack.
- Pemeriksaan papan informasi terkait beban maksimum rack, dan peringatan keselamatan kerja.
8) Inspeksi Fabrikasi (Fabrication Inspection) steel structure - Tangerang
- Aktivitas Pekerjaan:
- a. Inspeksi penerimaan material (Material receiving inspection)
- b. Inspeksi Pengetesan Welder (Welder Qualification Test)
- c. Inspeksi pengukuran dimensi
- d. Inspeksi visual pengelasan
- e. Inspeksi pengecatan (painting)
- f. Final Inspeksi sebelum Pengiriman ke lapangan
10) Project Expediting – Pekerjaan Fabrikasi Pipa - Cilegon
- Aktivitas Pekerjaan:
- Memeriksa status produksi harian (meliputi Marking, Cutting Plate, Beveling, Bending & Rolling, Long Seam Welding, dan Circumferential Welding) dan membuat laporan dengan menyerahkan laporan harian yang harus menyertakan foto setiap item. Selain itu, membuat laporan mingguan juga.
16) Fire Safety Risk Assessment di Gudang Produk - Bekasi
- Aktivitas Pekerjaan:
- Observasi Pompa dan Tangki Pemadam Kebakaran
- Observasi pipa hidran
- Observasi sistem alarm kebakaran
- Observasi sistem pemadam kebakaran
- Observasi tanda keluar, pintu keluar utama, tangga
- Observasi ekstraksi asap (smoke extraction).
- Pengujian pompa pemadam kebakaran (Jockey, Electric pump dan Diesel pump)
- Pengujian sistem alarm kebakaran
- Tinjauan dokumen tanggap manajemen kebakaran
17) Safety Machinery Risk Assessment di Pabrik bahan Bangunan - Gresik
- Aktivitas Pekerjaan:
- a. Safety Machinery Lifecycle Risk Assessment (RA) and Safety Functional Requirements Specification (SFRS) or Safety Conceptual Design (SC)
- b. Safety Machinery Lifecycle Safety Design (SD) and Verification by SISTEMA & Validation (VAL)
Konsultan Teknik
1) Manajemen Konstruksi (MK) untuk Pembangunan Gedung Kantor - Sidoarjo
- Aktivitas Pekerjaan:
- Aktivitas yang telah dilaksanakan secara umum berpedoman pada ketentuan yang berlaku, khususnya Undang-Undang No. 2 Tahun 2017 tentang Jasa Konstruksi, Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor. 22/PRT/M/2018 dan Surat Edaran Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 10/SE/M/2018, peraturan teknis terkait, standar teknis dan standar profesi yang berlaku.
- Kegiatan Manajemen Konstruksi meliputi pengendalian waktu, biaya, pencapaian sasaran fisik (kuantitas dan kualitas), dan tertib administrasi dalam pembangunan Gedung Kantor, mulai dari tahap persiapan, tahap perencanaan, tahap pelaksanaan konstruksi sampai dengan masa pemeliharaan.
2) Assessment Bangunan Warehouse alat berat - Jakarta Timur
- Aktivitas Pekerjaan:
- Review Dokumen Teknis
- Inspeksi Visual Struktur & Pengecekan Dimensi
- Pemodelan 3D struktur dengan software struktur (ETABS/SAP2000)
- Pembebanan dan kombinasinya sesuai rencana dan mengacu pada SNI terbaru
- Pengecekan Profil Struktur Atas (Purlin, Rafter, Balok Crane & Kolom)
- Pengecekan Sambungan baut
- Pengecekan Kapasitas Pondasi
- Penyusunan laporan mencangkup kesimpulan, dan rekomendasi perkuatan (jika diperlukan).
3) Pengawasan Pembangunan Gedung Kantor - Solo
- Aktivitas Pekerjaan:
- Mengevaluasi program kegiatan pelaksanaan fisik yang disusun oleh pelaksana konstruksi, meliputi program - program pencapaian sasaran fisik, penyediaan dan penggunaan sumber daya berupa : tenaga kerja, peralatan dan perlengkapan, bahan bangunan, informasi, dana, program Quality Assurance/ Quality Control, dan program kesehatan dan keselamatan kerja (K3)
- Mengendalikan program pelaksanaan konstruksi fisik
- Melakukan evaluasi program terhadap penyimpangan teknis dan manajerial yang timbul, usulan koreksi program dan tindakan turun tangan, serta melakukan koreksi teknis bila terjadi penyimpangan
- Melakukan koordinasi antara pihak - pihak yang terlibat dalam pelaksanaan konstruksi fisik
- Melakukan kegiatan pengawasan yang terdiri alas :
- Memeriksa dan mempelajari dokumen untuk pelaksanaan konstruksi yang akan dijadikan dasar dalam pengawasan pekerjaan lapangan
- Mengawasi pemakaian bahan, peralatan dan metode pelaksanaan, serta mengawasi ketepatan waktu, dan biaya pekerjaan konstruksi
- Mengawasi pelaksanaan pekerjaan konstruksi dari segi kualitas, kuantitas dan pencapaian fisik
- Menyusun laporan dan berita acara dalam rangka kemajuan pekerjaan dan pembayaran angsuran pekerjaan pelaksanaan konstruksi
- Menyusun daftar caca/ kerusakan sebelum serah terima hasil pekerjaan kontraktor.
- Menyusun laporan mingguan/ bulanan dan laporan selama masa pemeliharaan pekerjaan Jasa Konsultan Pengawas
4) Pengawasan Renovasi Gedung Kantor - Pontianak
- Aktivitas Pekerjaan:
- Melakukan pengawasan atas kuantitas/kualitas bahan, peralatan, tenaga kerja, biaya, termasuk pengawasan atas pelaksanaan uji barang/peralatan, cara-cara pelaksanaan dan hasil pelaksanaan pekerjaan agar sesuai dengan perjanjian pelaksanaan pekerjaan.
- Mengawasi ketepatan waktu dan biaya pelaksanaan pekerjaan serta laju pencapaian prestasi pekerjaan.
- Melaksanakan evaluasi atas hasil pengujian/tes-tes yang dilakukan oleh pelaksana pekerjaan yang berhubungan dengan pelaksanaan pekerjaan.
- Melakukan monitoring, pengendalian pemesanan atau pengiriman berbagai peralatan bangunan yang penting agar kedatangannya di proyek tepat waktu dan sesuai dengan perjanjian pelaksanaan pekerjaan.
- Mengumpulkan perubahan-perubahan/penyesuaian-penyesuaian di lapangan serta memberikan saran-saran dan pendapat-pendapat kepada pihak Owner sehubungan dengan penyelesaian masalah-masalah yang timbul dalam pelaksanaan pekerjaan di lapangan.
- Mencatat dan meneliti semua pekerjaan tambah dan atau kurangnya, termasuk juga meneliti perhitungan biaya pekerjaan tambah atau biaya pekerjaan kurang yang diajukan pelaksana pekerjaan.
- Membuat laporan persentase progres pekerjaan mingguan yang dilengkapi dengan kurva s progres pekerjaan.
- Menyusun dan menyerahkan laporan mingguan, laporan bulanan dan laporan akhir kepada pihak Owner.
5) Design Review (Kaji Ulang Rancangan Bangunan Gedung) – Rencana Pembangunan Gudang Produksi – Jakarta Timur
- Aktivitas Pekerjaan:
- Review Dokumen Teknis: Shop drawing, Soil Test, Loading data, dan Spesifikasi teknis.
- Pemodelan 3D struktur dengan software struktur (ETABS/SAP2000)
- Pembebanan dan kombinasinya sesuai rencana dan SNI terbaru
- Pengecekan profil struktur utama bagian atas (Kolom, rafter, balok)
- Pengecekan Struktur bawah (tiebeam, pilecap dan pondasi)
- Pelaporan dan Presentasi